Bagaimana Lalat Menemukan Makanan ?

Diposting oleh Unknown on 3 Agu 2012

Lalat

 

   Lalat rumah adalah pengunjung yang akrab, tetapi tidak disambut baik di rumah tangga seluruh dunia. Lalat telah hidup secara berhasil di antara manusia selama ribuan tahun. Salah satu sebabnya ialah indra pengecap dan pembaunya yang berkembang dengan baik. Berkat indra ini, lalat dapat menemukan makanan yang ditinggalkan terbuka oleh manusia.

   Lalat rumah membau dengan sungutnya. Lubang kecil di kedua sungut itu berisi rambut indra yang dapat mendeteksi bau-misalnya bau tajam dari daging dan sayuran membusuk yang disukai lalat. Setelah menemukan makanan, lalat harus berjalan diatasnya karena kuncup pengecapnya terdapat pada rambut indra di kakinya dan pada bibir di ujung belalainya, yakni mulutnya yang mirip corong. Kalau makanan itu dapat dimakan lalat akan menurunkan belalainya.

sumber: Hamparan Dunia Ilmu Time-Life

Terima kasih telah membaca artikel di blog ini. Silakan copas dan sebarkan tetapi jangan lupa cantumkan link blog ini. ya. :)



Artikel Lain Yang Mungkin Anda Cari:



{ 0 komentar... read them below or add one }

Posting Komentar